Laman

Minggu, 26 Januari 2014

pengertian bandwidth,(MBps, Mbps, KBps, Kbps) .

  Bandwidth adalah maksimum kecepatan transfer data dari jaringan atau internet koneksi. Ini sebagai ukuran berapa banyak data dapat dikirim melalui sambungan tertentu dalam jumlah waktu tertentu. Misalnya, gigabit Ethernet koneksi memiliki bandwidth 1.000 Mbps , (125 megabyte per detik). Koneksi Internet melalui modem kabel dapat menyediakan 25 Mbps bandwidth.

jadi pengertian bandwidth adalah ukuran jumlah data yang dapat dikirim melalui koneksi jaringan. bandwidth menunjukkan kapasitas transmisi maksimum, tapi itu belum tentu jumlah kapasitas benar-benar digunakan. Dalam jaringan komputer pengertian bandwidth sering digunakan sebagai sinonim untuk data transfer rate – jumlah data yang dapat dibawa dari satu titik ke titik lain dalam jangka waktu tertentu (biasanya satu detik).
Jenis bandwidth biasanya dinyatakan dalam bit (data) per detik (bps). Kadang-kadang dinyatakan sebagai byte per detik (Bps). Sebuah modem yang bekerja pada 57.600 bps hastwice bandwidth modem yang bekerja di 28.800 bps. Secara umum, link dengan bandwidth yang tinggi adalah salah satu yang mungkin dapat membawa informasi yang cukup untuk mempertahankan gambar dalam presentasi video.
Dalam komunikasi elektronik, pengertian bandwidth adalah lebar rentang (atau pita ) frekuensi elektronik sinyal digunakan pada media transmisi yang diberikan. Dalam penggunaan ini, bandwidth dinyatakan dalam perbedaan antara komponen sinyal frekuensi tertinggi dan komponen sinyal frekuensi terendah. Karena frekuensi dari sinyal diukur dalam hertz (jumlah siklus perubahan per detik), bandwidth yang diberikan adalah perbedaan hertz antara frekuensi tertinggi sinyal digunakan dan frekuensi terendah yang digunakannya. Sebuah sinyal suara khas memiliki bandwidth sekitar tiga kilohertz (3 kHz ), sebuah televisi (TV) menyiarkan sinyal video analog memiliki bandwidth enam megahertz (6 MHz ) – sekitar 2.000 kali selebar sinyal suara.
Untuk lebih memahami pengertian bandwidth Bayangkan koneksi internet sebagai selang air yang mengalir melalui selang adalah data, dan ukuran selang adalah bandwidth. Semakin besar pembukaan, semakin banyak air dapat mengalir melalui pada satu waktu.
Unit pengukuran bandwidth, dalam urutan besarnya, bit per detik (bps), kilobit per detik (kbps), megabit per detik (Mbps), gigabit per detik (Gbps) dan Terabits per detik (Tbps). Masing-masing unit adalah 1.000 kali lebih besar daripada yang mendahului itu. 

 bagi mereka yang awam dengan dunia Teknologi Informatika mungkin tidak begitu akrab dengan istilah Bandwidth. Bandwidth adalah istilah dalam bahasa Inggris yang memiliki terjemahan bahasa Indonesia Lebar Pita”.

Pengertian Bandwidth sendiri yaitu jarak rentang antara frekuensi yang paling rendah sampai dengan frekuensi yang paling tinggi. Bisa dikatakan juga bandwidth adalah lebarnya cakupan frekuensi antara frekuensi yang paling rendah sampai yang paling tinggi dalam sebuah transmisi atau pengiriman data. Dalam pengertian bandwidth, ukuran lebar jarak ini dituliskan dalam satuan Hertz atau disingkat Hz”.



Pengertian Bandwidth Dalam Ilmu Komputer


Sedangkan dalam dunia ilmu komputer pengertian bandwidth bisa diartikan sebagai jumlah pemakauan data dalam sebuah transmisi atau pengiriman data telekomunikasi. Di sini bandwidth juga dihitung sebagai bitrate.


Pengertian Bandwidth Dalam Web Hosting


Sedikit berbeda lagi pengertian bandwidth jika dilihat dari dunia web hosting. Di sini bandwidth diartikan sebagai jumlah konsumsi atau kapasitas dalam pengiriman data berbentuk tulisan, gambar, suara, atau video, dalam suatu rentang waktu tertentu. Kapasitas konsumsi ini terjadi antara server hosting dengan komputer pengguna. Di sini besaran kapasitas bandwidth ditulis dengan satuan Byte.

Gambar Pengertian Bandwidth
Pengertian Bandwidth
Di dunia web hosting, besarnya bandwidth sangat berpengaruh terhadap sebuah website. Besarnya kapasitas bandwidth akan menentukan besarnya website tersebut. Contoh seandainya sebuah website memiliki kapasitas bandwidth sebesar 2 Megabyte (2 Mb), maka ketika website tersebut telah mencapai batas penggunaan sebesar 2 Mb website tersebut tidak akan bisa dibuka.

Faktor yang sangat menentukan dalam penggunaan bandwidth dalam hosting sangat ditentukan oleh jenis file dan juga ukurannya. Misalnya sebuah website yang berisi banyak sekali gambar atau bahkan video di dalamnya akan lebih cepat habis kapasitas bandwidth-nya dibandingkan jikan hanya berisi tulisan saja.

Selain itu faktor lain yang menentukan besar kecilnya penggunaan bandwidth ditentukan juga oleh seberapa sering kita melakukan aktifitas di dalam sebuah website. Misalnya seberapa sering kita mengunggah file atau mengunduh file. Selain itu juga seberapa banyak halaman yang dibuka dalam sebuah website. Dalam pengertian bandwidth di dunia web hosting, kapasitas bandwidth biasanya akan diberikan dalam jumlah tertentu untuk satu bulan.




MBps : Mega Byte per second
Mbps : Mega Bit per second

KBps : Kilo Byte per second
Kbps : Kilo Bit per second

B : byte
b. bit

1 byte = 8 bit
dapat di simpulkan :
seandainya ada iklan kecepatan 512 Kbps berarti download rate nya maksimal 512 : 8 = 64 KBps
masih belum paham juga.. perhatikan di setiap tulisan huruf (B) nya. b (kecil) atau B (besar).
kalau B besar berarti Byte, kalau b kecil berarti bit. kecepatan bit di bagi 8 jadinya byte. karena 1 Byte itu 8 bit...

contoh lagi :
kecepatan 2048 Kbps berarti kecepatan aslinya 2048 Kbps : 8 = 256 KBps

Bytes bisa kita analogikan dengan ukuran untuk menyimpan 1 karakter, jadi kalo kita mengetik naskah dalam format text olny 100 karakter bisa kita analogikan jika kita simpan akan berukuran 100 bytes.
Sedangkan 1 bytes sendiri itu sebenernya terdiri dari 8 bits (binary digit), lebih jelasnya adalah 1 bytes didalam sistem komputer membutuhkan 8 ruang penyimpan. kalau konteksnya untuk komunikasi data maka 1 bytes membutuhkan 8 jalur kabel/transmisi. Untuk penulisannya bit ditulis dengan ‘b’ dan bytes biasanya ‘B’.
Selanjutnya seperti pada sistem satuan yang lain maka ada istilah kilo, mega, giga dan tera. Dimana 1024 bytes = 1 kilo Bytes ( 1 kB),  1024 kB = 1 Mega Bytes ( 1 MB) dan seterusnya.
bps adalah singkatan dari bit per second atau bit perdetik adalah satuan yang biasa digunakan untuk kecepatan komunikasi data. Seperti diatas maka kecepatan bisa diukur dengan kbps (kilo bit per second) atau Mbps ( Mega bit persekon). Sebagai misal kecepatan komunikasi data adalah 384 kbps artinya dalam 1 detik dapat mengalirkan data sejumlah 384 bit. Untuk kecepatan ini kita bisa asumsikan persis seperti kecepatan air dalam selang. Berapa Liter perdetik atau brp mili liter perdetik.
Yang perlu dicermati adalah penggunaan bps (bit per second) dan Bps ( Bytes per second). Dalam bahasa kita sehari-hari kita menggunakaan satuan Bytes sehingga akan lebih mudah kita pahami jika kita pakai satuan Bytes.
Tetapi dalam piranti komunikasi data menggunakan satuan bps ( bit per second), mengapa? Karena saluran komunikasi dianggap hanya 1 saluran, dan karena hanya satu saluran maka salam saat uang bersamaan hanya 1 satuan yang bisa lewat atau boleh dikatakan lewat berurutan atau  serial.
Sehingga kita jangan sampai menyamakan satuan tersebut, misalnya kita punya handppone 3,5G yang konon bisa dengan kecepatan 3,2 Mbps (Mega bit per second) artinya sama dengan 3,2 Mbps dibagi 8 =  400 KBps ( Kilo bytes ).


2 komentar:

  1. Play at a Casino - CasinoTopOS
    Find out 원피스 바카라 what is available 비트코인갤러리 to play at the 슬롯 커뮤니티 casino - we have all games, limits & limits on how to play. Try them 봄비 벳 now! 포커 페이스 뜻

    BalasHapus